4 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto jadi Kartun

Aplikasi Edit Foto

4 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto jadi Kartun

Apakah Anda sering melihat orang yang membagikan foto karakter kartun di media sosial? Penasaran ingin mencoba namun tidak tahu caranya?. Jika Anda pengguna game Mobile Legend mungkin bisa melakukan edit karakter atau bisa cek Cara Mengganti Loading Screen Mobile Legends.

Kami akan membahas 4 aplikasi edit foto jadi kartun yang bisa dicoba siapa saja termasuk Anda.

1. Meitu Create Insta Collage & Stories

Aplikasi pertama yang bisa Anda gunakan adalah Meitu Create Insta Collage & Stories yang sudah diunduh sekitar 50 juta kali.

Hal yang membuat aplikasi Meitu menarik adalah beragamnya filter yang disediakan bagi para pecinta selfie. Salah satu filter yang dimilikinya adalah untuk mengubah wajah menjadi kartun.

Meitu juga memberikan pilihan bagi Anda untuk memutihkan warna kulit, mengubah warna mata dan beragam fitur menarik lainnya.

2. Picsart AI Avatar Photo Editor

Picsart AI Avatar Photo Editor merupakan salah satu aplikasi edit foto kartun yang dapat Anda gunakan. Edit foto jadi kartun hanya merupakan salah satu filter yang ditawarkannya.

Untuk menggunakan aplikasi PicsArt ini, Anda hanya perlu mendownloadnya dan melakukan login dengan akun Google atau Facebook.

Kelebihan yang dimiliki PicsArt adalah sanggup untuk menyimpan foto beresolusi HD. Anda juga bisa menggabungkan beberapa foto agar berada di dalam frame yang sama.

3. MomentCam

Berikutnya, terdapat aplikasi bernama MomentCam yang telah mengalami banyak sekali perubahan semenjak pertama kali muncul. Meskipun begitu, MomentCam tetap dapat dikategorikan sebagai aplikasi edit foto kartun yang dapat diandalkan.

Di aplikasi MomentCam, ada banyak sekali template untuk membuat foto kartun. Anda bisa menggunakan foto yang telah tersedia maupun mengambil foto langsung dari ponsel Anda.

Kelebihan dari aplikasi ini adalah Anda dapat membuat karakter wajah dengan bebas. Mengubah gaya rambut, membentuk alis sampai menambahkan aksesoris dapat dilakukan oleh aplikasi ini. Lewat pilihan menu desain, Anda juga diizinkan untuk mengubah desain dari kartun yang ada.

4. Zepeto

Zepeto merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan Anda untuk membuat avatar dari wajah Anda. Avatar tersebut juga bisa Anda ubah penampilannya lewat menu yang tersedia.

Anda bisa mengubah gaya rambut, mata, hidung sampai pakaian sesuai keinginan Anda. Kalau masih kurang, beragam aksesoris juga bisa ditambahkan pada avatar Anda.

Hal yang menarik dari Zepeto adalah aplikasi edit foto di handphone ini bukan hanya bisa digunakan untuk membuat avatar tetapi juga memiliki fungsi seperti media sosial.

Di sini, Anda juga bisa mengambil foto yang nantinya dapat diposting dan mendapat like dari sesama pengguna Zepeto. Terdapat beragam menu yang bisa dipilih untuk foto avatar Anda, mulai dari latar belakang sampai panduan untuk pose.

Anda bahkan bisa bermain game bersama secara online dengan pengguna Zepeto lainnya.

Itulah 4 aplikasi edit foto jadi kartun yang dapat Anda gunakan. Adakah yang membuat Anda tertarik untuk mencobanya?

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال